(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Wadir SDM Ingatkan Persiapan Penilaian Akreditasi RSUD Buleleng

Admin rsud | 09 Juli 2018 | 397 kali

Kegiatan Apel Paripurna yang dilaksanakan setiap hari senin pagi yang dihadiri Jajaran Direksi, Struktural, Fungsional dan seluruh Staf RSUD Kabupaten Buleleng yang dilaksanakan di depan Ruang Rontgen RSUD Kab. Buleleng. Wakil Direktur SDM RSUD Kabupaten Buleleng (dr. I Komang Gunawan Landra, Sp.KJ) selaku Pembina Upacara.

Sebelum memberi amanat, Wadir SDM RSUD Kab. Buleleng mengucapkan terimakasih kepada jajaran direksi, struktural dan seluruh pegawai RSUD Kab. Buleleng yang telah hadir dalam acara apel rutin setiap hari senin. Dalam amanatnya Wadir SDM RSUD Kabupaten Buleleng menyampaikan bahwa untuk pelaksanaan Akreditasi Rumah Sakit dengan pola terbaru yakni pada bulan November agar semua kebutuhan penilaian agar lebih mempersiapkan diri mengikuti semua perencanaan yang ditetapkan, mengikuti pelatihan semua yang diadakan sehingga nanti pada waktunya RSUD Kab. Buleleng bisa lulus paripurna yang merupakan target dari RSUD Kab. Buleleng.

Pada kesempatan iini Wadir SDM mengingatkan kembali bawasannya BPKP yang akan ada di Pemkab Buleleng selama satu bulan akan melaksakan kunjungan kegiatan ke RSUD Kab. Buleleng khusus mengenai pelaksanaan JKN di RSUD Kab. Buleleng, sehingga nantinya agar dipersiapkan kebutuhan yang diperlukan pada saat tim BPKP berkunjung ke RSUD Kab. Buleleng.

Download disini