Paruman Paripurna di Pura Agung JAgatnatha Kabupaten Buleleng yang dilaksanakan minimal sekali dalam setahun sesuai dengan palet 4, pawos 26 awig-awig Pura Jagatnatha Buleleng. Paruman yang dibuka langsung oleh Kelian Pura Agung Jagatnatha Buleleng didampingi Penyarikan/Sekretaris dan Kasi Kesra Kab. Buleleng dan dihadiri oleh perwakilan dari OPD lingkup Pemkab Buleleng dan diselenggarakan di Wantilan Pura Agung Jagatnatha Kab. Buleleng, Senin,(18/03/19).
Paruman paripurna kali ini membahas tentang Pertanggung jawaban Odalan ke-25 Tahun 2018, Laporan Keuangan Pura Agung Jagatnatha Buleleng dan Membahas RAB Piodalan ke-26 tahun 2016 Pura Agung Jagathnatha Kabupaten Buleleng. Dalam hal ini Staf Ketatausahaan RSUD Kab. Buleleng hadir dalam acara paruman paripurna tersebut mewakili Ka.Sub.Bag.Ketatausahaan RSUD Kab. Buleleng.