(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

SOSIALISASIKAN VISI, MISI DAN KEBIJAKAN, RSUD KAB. BULELENG UNDANG TOKOH MASYARAKAT

Admin rsud | 10 Oktober 2015 | 1929 kali

Singaraja, (10/10). Dalam upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, jajaran RSUD Kabupaten Buleleng mengundang para tokoh masyarakat di Buleleng mulai dari Drs. I Gede Kusuma Putra selaku Ketua Fraksi Komisi IV DPRD Prov. Bali, Ketut Wirsana selaku Ketua Komisi IV DPRD Kab. Buleleng, dari tokoh masyarakat seni hadir Jro Mangku Dalang Nyoman Rugada, tokoh pendidikan dan pariwisata hadir Dr. Drs. I Gede Metera, Dr. Gede Budasi, Dr. Wayan Rideng, SH, MH, tokoh agama Drs. Ketut Wilasa, Komisi Perlindungan Perempuan dan Anak Dra. Cantiari, M.Si, tokoh media Ir. Gede Wisnaya dan tokoh masyarakat lainnya seperti Ketut Wiratmaja, SH dan Wayan Rimbawa.

Adapun tujuan dari pertemuan ini yaitu untuk mensosialisasikan visi, misi dan kebijakan RSUD Kabupaten Buleleng. Selain itu juga untuk mencari masukan dari tokoh-tokoh masyarakat tersebut. Pertemuan yang dimulai pukul 09.00 Wita itu juga dihadiri seluruh jajaran struktural RSUD Kabupaten Buleleng dan Ketua Satuan Pengawas Intern (SPI).