(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Serangkaian Acara HUT RI Ke-74 Tahun 2019, Ibu Bupati Buleleng Laksanakan Kunjungan Sosial Ke RSUD Kab. Buleleng

Admin rsud | 05 Agustus 2019 | 388 kali

Dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74 tahun 2019, Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlingdungan Anak (DPPKBPPP) dengan Dinas Sosial Kabupaten Buleleng melakukan Kunjungan Sosial dan menyerahkan Bingkisan Makanan sebanyak 80 bingkisan kepada para pasien kurang mampu dibeberapa ruangan rawat inap di RSUD Kabupaten Buleleng. 

Kunjungan Sosial dan Pembagian Bingkisan makanan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap memperingati HUT RI dan merupakan bentuk kepedulian dari Pemerintah Kabupaten Buleleng kepada pasien kurang mampu yang dalam perawatan rawat inap di RSUD Kabupaten Buleleng.

Kunjungan sosial dan pembagian bingkisan ini diserahkan oleh Ketua Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (K3S) Kabupaten Buleleng Ny. Aries Suradnyana bersama  dengan  Ny. Ayu Wardhany Sutjidra yang didampingi oleh Kepala Dinas Sosial  Drs. Gede Komang, M.Si, Camat Buleleng, Gede Dody Sukma Oktiva Askara, S.Sos, M.Si.dan Direktur RSUD Kab. Buleleng  dr. Gede Wiartana, M.Kes beserta jajaran struktural RSUD Kab. Buleleng. .

Adapun pasien ruangan rawat inap RSUD Kab. Buleleng yang dikunjungi diantaranya Ruang Cempaka, Ruang Kamboja, Ruang Melati II dan Ruang Sakura RSUD Kab. Buleleng. Pada kesempatan ini untuk di Ruang Sakura para pasien yang merupakan anak-anak, Ibu Bupati Buleleng selain memberikan bingkisan makanan juga memberikan bingkisan boneka dan permainan kepada para pasien.