(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

RSUD Kab. Buleleng Hadiri Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Buleleng Tahun 2019

Admin rsud | 22 Februari 2018 | 303 kali

 

Dalam rangka Pelaksanaan Rangkaian Kegiatan Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Darah (RKPD) Tahun 2018 dan untuk perencanaan Tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Sekretariat Daerah menyelenggarakan Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Buleleng Tahun 2019 yang dihadiri Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST., Wakil Bupati Buleleng dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Buleleng Ketut Wirsana, SH, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Buleleng Ny. Aries Suradnyana, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Buleleng, Perguruan Tinggi di Kabupaten Buleleng, DPRD Kabupaten Buleleng, Kepala OPD Lingkup Pemkab Buleleng, Asisten dan Staf Ahli Bupati yang diselenggarakan di Gedung Mr. I Gusti Ketut Pudja, Eks. Pelabuhan Buleleng, Kamis, 22/02/18. Acara Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Buleleng Tahun 2019, yang dirangkaikan dengan Pembukaan Musrenbang RKPD di Kecamatan Tahun 2019 mengambil tema "Sinergitas Antar Sektor Guna Mendukung Pembangunan Pertanian Untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkualitas". Dalam hal ini RSUD Kab. Buleleng dihadiri oleh Direktur RSUD Kab. Buleleng yang diwakili oleh Ka.Sub.Bag. Penyusunan Program Evaluasi dan Rekam Medik RSUD Kab. Buleleng.