(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

RSUD Buleleng Turut Laksanakan Penyemprotan Disinfektan Massal

Admin rsud | 29 Maret 2020 | 184 kali

Dalam rangka mendukung keselamatan masyarakat diperlukan gerakan preventif secara masif dan serentak untuk meminimalisir tingkat penyebaran virus corona (Covid-19), Pemerintah Kabupaten Buleleng dengan mengajak seluruh OPD Lingkup Pemkab Buleleng bersama Pihak Polres Buleleng secara serentak melaksanakan penyemprotan disinfektan secara massal yang dilaksanakan Minggu (29/03/20).

Dalam hal ini, Pihak Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Buleleng juga turut serta dalam kegiatan penyemprotan massal dengan menggunakan kendaraan dinas box RSUD Kabupaten Buleleng. Pada kegiatan ini Direktur RSUD Kabupaten Buleleng, dr. Gede Wiartana, M.Kes langsung turut menyemprotkan disinfektan dengan mengajak petugas dari Instalasi Pemeliharaan Sarana & Prasarana Rumah Sakit (IPSRS). 

Pada kegiatan penyemprotan disinfektan massal ini, RSUD Kabupaten Buleleng mendapatkan tugas penyemprotan dari perbatasan Kelurahan Banyuning-Penarukan hingga pertigaan menuju Desa Jinengdalem dan berakhir di Areal RSUD Kabupaten Buleleng. Kegiatan Penyemprotan disinfektan ini akan terus dilaksanakan sampai pandemi Covid-19 berakhir.