(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

RSUD Buleleng Raih Piala Bergilir Bhuana Kerta Cup IV Tahun 2018

Admin rsud | 25 Juni 2018 | 455 kali

Singaraja 25/06/18. Kejuaraan Tenis Meja Divisi II dan III terbuka se-Kabupaten Buleleng Bhuana Kertha Cup IV yang digelar oleh PTM Goak Panji yang difasilitasi oleh Persatuan Olahraga Desa Panji (PORPI) dan Karang Taruna Desa Panji  serta didukung sepenuhnya oleh Pemerintahan Desa Panji yang diselenggarakan dari tanggal 21 sampai 23 Juni 2018 di Gedung Serbaguna Wantilan Desa Pekraman Panji.

Adapun Kategori yang dipertandingkan dalam Kejuaraan Tenis Meja Bhuana Kerta Cup IV Tahun 2018 yakni Kategori Beregu Putra Divisi II, Kategori Tunggal Putra Divisi II dan Kategori Tunggal Putra Divisi III.

Dalam kejuaraan ini sistem pertandingannya yaitu untuk semua kategori memakai system setengah kompetisi di dalam pool dengan nilai the best of five dalam setiap partainya dan Kategori beregu putra divisi II memakai system new switchling dengan mempertandingkan 3 orang pemain tunggal setiap regunya (ABC dan XYZ).

Dalam hal ini RSUD Kabupaten Buleleng ikut ambil bagian dalam Kejuaraan Tenis Meja Divisi II dan III terbuka se-Kabupaten Buleleng Bhuana Kertha Cup IV yang digelar oleh PTM Goak Panji yang diwakili oleh Pegawai di Ruang Rotgen RSUD Kab. Buleleng I Nyoman Diniasa, A.MR dan berhasil keluar sebagai Juara I Beregu Putra Divisi II dan Juara II Beregu Putra Divisi II serta mendapatkan Piala Bergilir Kejuaraan Tenis Meja Beregu Putra Bhuana Cup IV Tahun 2018 se-Kabupaten Buleleng.

Dengan keberhasilan I Nyoman Diniasa meraih juara dalam kejuaraan tenis meja Bhuana Kertha Cup IV, Direktur RSUD Kab. Buleleng dr. Gede Wiartana, M.Kes yang didampingi Wakil Direktur SDM, Pelayanan dan Keuangan RSUD Kab. Buleleng memberikan ucapan selamat dan memberikan seremonial penyerahan piala kepada Bapak Nyoman Diniasa, A.MR pada saat apel paripurna senin seluruh pegawai RSUD Kab. Buleleng di Depan Lapangan Ruang Laboratorium dan Rontgen RSUD Buleleng.