(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

RSUD Buleleng Hadiri Rapat Pembahasan Mengenai Petunjuk Pemberian Uang Lembur Dan Yang Saat Perayaan Nyepi Tahun 2018

Admin rsud | 13 Maret 2018 | 578 kali

Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Badan Keuangan Daerah Kab. Buleleng menyelenggarakan rapat pembahasan mengenai petunjuk pemberian uang lembur dan yang saat perayaan Hari Raya Nyepi Tahun 2018 yang diselenggarakan di Ruang Rapat Badan Keuangan Daerah Kabupaten Buleleng, Senin, 12/03/18. Rapat dipimpin langsung oleh Ka.Bid.Anggaran BKD Kab. Buleleng. Dalam hal ini BKD Kab. Buleleng menyampaikan bahwa akan dilakukan konsultasi lebih lanjut terkait kelebihan jam lembur di Hari Raya Nyepi dengan pimpinan. Diharapkan untuk RSUD Kab. Buleleng agar berkoordinasi dengan Desa Adat serta membuat telaahan Staf Paripurna. Dalam rapat ini RSUD Kab. Buleleng diwakili oleh Wakil Direktur RSUD Kab. Buleleng, dr. Ni Made Mardani, Ka.Bag. Keuangan, Ka.Bag. Keperawatan dan Ka.Sub.Bag.Kepegawaian RSUD Kab. Buleleng.