(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Rapat Persiapan Survey Akreditasi RSUD Buleleng

Admin rsud | 25 September 2018 | 282 kali

Rapat Persiapan Survey Akreditasi RSUD Kabupaten Buleleng yang dibuka langsung oleh Direktur RSUD Kabupaten Buleleng dr. Gede Wiartana, M.Kes yang diselenggarakan di Ruang Aula Wijaya Kusuma RSUD Kabupten Buleleng, Senin,24/09/18. Rapat ini diikuti oleh Wakil Direktur Keuangan, Bagian Keperawatan, Pelayanan Medik, Pendidikan dan Penelitian, PPI, Umum dan SDM, Komite Medik, Ka.Instalasi, Rekam Medik, IPSRS dan Perlengkapan RSUD Kab. Buleleng.

Pada kesempatan ini Direktur RSUD Kab. Buleleng menyampaikan bahwa survey akreditasi RSUD Kab. Buleleng akan dilaksanakan selama 5 hari dengan 6 surveior. Survey akreditasi ini akan dilaksanakan mulai tanggal 29 Oktober 2018. Disampaikan bahwa untuk penjemputan surveior akan disiapkan 2 orang dan 2 unit mobil operasional.

Direktur RSUD Kab. Buleleng juga meminta agar dokumen-dokumen untuk segera dilengkapi untuk persiapan penilaian, serta persiapan bagian SDM dalam mengikuti selama penilaian akreditasi berlangsung, dalam hal ini seluruh pegawai diminta tidak ada ijin maupun mengambil cuti selama penilaian akreditasi dilaksanakan.