(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

PENILAIAN GSI

Admin rsud | 01 Oktober 2014 | 1262 kali

RSUD Kabupaten Buleleng menerima tim penilai Gerakan Rumah Sakit Sayang Ibu - Bayi (GRSSI-B) Propinsi Bali pada hari Rabu, 01 Oktober 2014. Rombongan yang berjumlah 8 (delapan) orang dipimpin oleh dr. Ni Made Laksmiwati disambut oleh Bapak Sekda Buleleng Ir. Dewa Ketut Puspaka didampingi oleh Direktur RSUD Kabupaten Buleleng, dr. Gede Wiartana, M.Kes, dan Ketua GRSSI-B RSUD Kabupaten Buleleng dr. Ketut Suardana, Sp.OG

Dengan mengambil tempat di Aula Utama RSUD Kabupaten Buleleng, acara yang juga dihadiri oleh Ibu Aries Suradnyana selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Buleleng, Ibu Wakil Bupati Buleleng Ny. Wardhany Sudjidra, selaku anggota Dewan Pengawas Rumah Sakit, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Buleleng Ibu Indriyani Puspaka beserta jajaran RSUD Kab. Buleleng dan Tim GRSSI-B RSUD Kabupaten Buleleng dimulai pukul 09.30 Wita

Dalam sambutannya, dr. Ketut Suardana, Sp.OG selaku ketua panitia GRSSI-B RSUD Kabupaten Buleleng mengatakan bahwa berbagai kegiatan telah dilaksanakan RSUD Kabupaten Buleleng khususnya yang berkaitan dengan pelayanan kesehatan ibu dan bayi mulai dari membuat kebijakan tertulis tentang pelayanan,menyelenggarakan Ponek, menyelenggarakan Pelayanan Adekuat Untuk Nifas dan Rawat Gabung Serta Pelayanan Neonatus Sakit hingga Memberdayakan Kelompok Pendukung ASI. Ditambah lagi dengan program Bapak Bupati Buleleng dengan memberlakukan Buleleng Emergency Service (BES) semakin mendekatkan dan memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat khususnya pelayanan kesehatan ibu dan bayi. Tentu muara dari program-program tersebut adalah untuk menurunkan angka kematian ibu melahirkan dan menurunkan angka kematian bayi di Kabupaten Buleleng. (ppi)