Penerimaan Mahasiswi Praktek D3 Kebidanan STIKES Buleleng yang dibuka oleh Direktur RSUD Kab. Buleleng yang dalam hal ini diwakili oleh Ka.Sub.Bag. Pendidikan dan Penelitian Paramedik dan Non Medik RSUD Kab. Buleleng yang diselenggarakan di Ruang Aula Wijaya Kusuma RSUD Kab. Buleleng, Jumat, 09/03/18. Acara Penerimaan Mahasiswi Praktek D3 Kebidanan Stikes Buleleng diawali dengan sambutan dari Ketua STIKES Buleleng sekaligus menyerahkan Mahasiswa yang akan melaksankan PKL (praktek Kerja Lapangan) sebanyak 34 orang kepada pihak RSUD Kab. Buleleng dengan ditandai penyematan name tag. setelah penyematan name tag dilanjutkan dengan sharing membahas teknik pelaksanaan PKL di RSUD Kab. Buleleng.