(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Kunjungan Pasien Poliklinik Meningkat Selepas Libur Panjang

Admin rsud | 10 Juni 2019 | 387 kali

Selepas masa libur panjang hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah, kunjungan pasien pada Poliklinik Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Buleleng meningkat. Meningkatnya kunjungan pasien ini dapat dilihat dari jumlah pasien diruang tunggu loket registrasi di Poliklinik A  dan dibeberapa ruang tunggu Poliklinik B dan C RSUD Kab. Buleleng, Senin, (10/06/19).

Dengan sabar para pasien menunggu giliran no antreannya dipanggil untuk melaksanakan registrasi di loket registrasi sebelum menuju poliklinik tempat pasien tersebut berobat.

Dalam hal ini jumlah kunjungan pasien JKN dan Umum yang berobat ke poliklinik RSUD Kab. Buleleng sebanyak 362 orang pasien dan sebelumnya pada bulan mei rata-rata kunjungan pasiien perhari sebanyak 200 orang pasien, sehingga kunjungan senin ini setelah pasca libur bersama meningkat sebanyak 81 % dari hari-hari biasanya.