Pelatihan Teknisi Dasar bagi petugas Forensik Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Buleleng yang diselenggarakan selama 3 (tiga) hari di ruang Instalasi Kedokteran Forensik RSUD Kabupaten Buleleng, Selasa (21/01/20). Adapun materi pelatihan forensik dasar ini diberikan oleh narasumber dari Dokter Forensik RSUD Kabupaten Buleleng, dr. Klarisa, Ap.FM dan dari Komite PPI (Pencegahan dan Pengendalian Infeksi) RSUD Kab. Buleleng, Sang Nyoman Mahendra, S.Kep, Ns.
Pada kesempatan ini, setelah narasumber dari dokter forensik memberikan materi Profesionalitas Petugas IKF, Narasumber dari Komite PPI memberikan materi Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (PPI) di Kamar Jenazah dan materi 5 (lima) Langkah Cuci Tangan bagi petugas forensik RSUD Kabupaten Buleleng. Dalam hal ini, narasumber memberikan penjelasan dan praktek langkah-langkah cuci tangan yang benar sebelum dan sesudah kontak dengan pasien.