(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Ka.Sub.Bag SIM-RS RSUD Buleleng Ikuti Koordinasi Sistem SP4N-LAPOR

Admin rsud | 03 Oktober 2019 | 183 kali

Dalam rangka memaksimalkan Pelayanan Pengaduan Publik melalui Sistem yang terintegrasidengan pusat yaitu LAPOR, Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Bagian Organisasi menyelenggarakan Rapat Koordinasi Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional - Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat (SP4N - LAPOR) yang dibuka langsung oleh Assisten Administrasi Pemerintahan Setda Kabupaten Buleleng, I Putu Karuna, SH yang diselenggarakan di Rumah Makan Ranggon Sunset, Kamis (03/10/19).

Pada kesempatan ini Bapak Assisten Administrasi memberikan arahan agar petugas SP4N - LAPOR yang sudah ada dimasing - masing SKPD agar dipantau oleh Assisten dan Bapak Bupati terkait pengaduan dari masyarakat yang ditindak lanjuti oleh SKPD yang bersangkutan, dimana jangka waktu tindak lanjut dari pengaduan tersebut disesuaikan dengan aturan yang berlaku. Dalam hal ini Kepala Sub. Bagian Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit RSUD Kab. Buleleng hadir dalam acara pertemuan tersebut.