(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Direktur RSUD Kab. Buleleng Buka INHOUSE TRAINING PMKP, dan PPI

Admin rsud | 25 April 2019 | 288 kali

Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Buleleng kembali menyelenggarakan Inhouse Training PMKP dan PPI yang dibuka langsung oleh Direktur RSUD Kab. Buleleng dr. Gede Wiartana, M.Kes didampingi Bagian Pendidikan dan Penelitian dan Ketua PMKP RSUD Kab. Buleleng, dilaksanakan di Ruang Kelas Lantai IV IGD RSUD Kab. Buleleng, Rabu,(24/04/19). Inhouse Training PMKP dan PPI ini diselenggarakan selama 2 (dua) hari dan diikuti oleh pegawai RSUD Kab. Buleleng sebanyak 43 peserta yang belum dapat mengikuti pelatihan PMKP dan PPI. Para peserta terdiri dari dokter, pegawai administrasi dan perawat RSUD Kab. Buleleng.

Dalam sambutannya Direktur RSUD Kab. Buleleng meminta kepada para peserta agar mengikuti pelatihan ini dengan baik yang dimana pelatihan ini merupakan keharusan bagi seluruh pegawai rumah sakit dalam rangka memberikan pelayanan yang bermutu (Patient Safety) di RSUD Kab. Buleleng dan meningkatkan pengetahuan dan pemahaman bagi karyawan, khususnya yang bekerja bagian pelayanan. 

Dalam hal ini para peserta diberikan materi oleh Narasumber dari Tim PMKP RSUD Kab. Buleleng. Materi yang diberikan diantaranya: Overvie Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien, Pemilihan Prioritas Program Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien, Pemilihan indikator mutu rumah sakit, Pengumpulan indikator dan analisisnya, Sasaran Keselamatan Pasien. Setelah Istirahat siang, para peserta Inhouse Training kembali diberikan materi Pencatatan dan Pelaporan keselamatan pasien, Root Cause Analysis (RCA) dan Failure Mode Effect and analysis (FMEA), Dasar-dasar manajemen risiko dan Risk Register.