Singaraja, (20/05/22). Guna mengetahui apakah hasil pengolahan limbah cair Rumah Sakit aman dan tidak mencemari lingkungan sebelum dibuang ke badan air/parit sesuai dengan standar baku mutu yang diperbolehkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup, Petugas Instalasi Kesehatan Lingkungan RSUD Kabupaten Buleleng bersama Petugas dari Laboratorium PT. Artama melaksanakan pemeriksaan sampel limbah cair rumah sakit yang rutin dilakukan setiap bulan.
Pengambilan sampel dilakukan diberbagai tempat, untuk air bersih diambil sampel dari watertreatment,untuk limbah cair diambil dari IPAL (Instalasi Pengeloaan Air Limbah)RSUD Kabupaten Buleleng. Kegiatan ini juga memastikan agar tidak ada pencemaran yang akibatnya membahayakan semua petugas maupun masyarakat disekitar area rumah sakit.