(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

RSUD Kab.Buleleng Ikuti Bimtek Penyusunan Master Plan Smart City dari Kementrian Komunikasi dan Informasi RI

Admin rsud | 05 Juli 2023 | 67 kali

Singaraja, (05/07/23). RSUD Kab.Buleleng mengikuti Bimtek penyusunan Master Plan kota cerdas (Smart City) dari Kementrian Komunikasi dan Informasi Republik Indonesia yang diadakan pada tgl 5 dan 6 Juli 2023 bertempat di Hotel Banyualit Lovina.


Dalam Bimtek dihadiri pula oleh perwakilan setiap SKPD Buleleng, perwalikan dari Kecamatan dan Desa. Kabupaten Buleleng dengan Karangasem menjadi dua kabupaten di Bali dan termasuk 50 kabupasten/kota dari 514 kabupaten/kota se-Indonesia yang terpilih mendapatkan pendampingan dari Kominfo RI.


Dalam sambutan pembukaan Bimtek, Pj. Bupati Buleleng Bapak Ir. I Ketut Lihadyana, M.M.A menyambut baik dan mendukung langkah-langkah yang akan dilakukan dalam jangka pendek, jangka menengah dan jangka Panjang yang mengarah pada implementasi Buleleng sebagai kabupaten/kota cerdas (Smart City).


Penyiapan SDM, sarana prasarana sangat diperlukan sehingga tata kelola kota dengan pemerintahan yang cerdas, konsep masyarakat yang berbasis teknologi, tata kelola lingkungan yang cerdas dan inovasi dalam memenuhi tantangan era digital yang mampu memanfaatkan teknologi dalam semua aspek kehidupan masyarakat.


Bimtek Penyusunan Master Plan kota cerdas ini akan dilakukan dalam 4 tahapan seperti yang disampaikan oleh pembimbing dari Kominfo RI Prof. Dr. Dyah Mutiarin, S.IP., M.Si. Peserta Bimtek tahap I ini dibagi dalam enam kelompok dalam menganalisis enam dimensi kota cerdas (smart city) dan Quik win yaitu Smart Government, Smart  Branding, Smart Economy, Smart Living, Smart Society dan Smart Enviroment.