Dalam rangka meningkatkan keamanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Buleleng, Petugas Security RSUD Kabupaten Buleleng melaksanakan kontrol keliling ke seluruh ruangan, Selasa (12/01/21).
Kegiatan kontrol ini dilaksanakan oleh koordinator security bersama petugas security yang melaksanakan tugas pada pagi hari. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan pengamanan internal dalam kawasan atau lingkungan RSUD Kabupaten Buleleng demi mengantisipasi ancaman atau gangguan kejahatan yang bisa saja terjadi.
Selain melaksanakan security control pada pagi hari, petugas juga melaksanakan security control pada malam hari karena biasanya orang-orang yang tidak bertanggung jawab tersebut mencari kesempatan pada waktu malam hari, yang mana pada saat malam hari sitem penerangan sangat kurang ditambah pasien dan keluarga pasien sudah banyak yang istirahat.
Security control ini juga dimaksudkan untuk memastikan petugas keamanan tetap bekerja sesuai dengan tupoksinya masing-masing serta memastikan bahwa petugas benar-benar bertugas dipos jaganya masing-masing di sekitar areal RSUD Kabupaten Buleleng. Selain itu petugas security juga tetap memberikan himbauan kepada para penunggu pasien maupun pengunjung pasien yang datang ke RSUD Kabupaten Buleleng agar tetap mengikuti protokol kesehatan, baik itu mencuci tangan pada saat datang maupun akan meninggalkan RSUD Kabupaten Buleleng, menjaga jarak serta tetap menggunakan masker.
Dalam hal ini petugas security juga memberikan himbauan kepada para penunggu pasien agar tetap mengikuti aturan dan larangan yang ada di RSUD Kabupaten Buleleng. Kegiatan security kontrol ini akan terus dilaksanakan setiap hari guna menjaga keamanan dan kenyamanan pasien dan penunggu pasien serta keamanan areal RSUD Kabupaten Buleleng.