Perkembangan bahasa bicara pada anak normal, Menurut M.F Berry & J. Eisension Tahap Refleks Vocalization 01,-5 bulan seperti tangisan,Tahap Babbling 1,5-6 bulan mengoceh tak berarti, Tahap Laling 6-9 bulan mengoceh lebih matang, tahap Echolalia 9-12 bulan meniru dari lingkungan, Tahap True Speech 12-18 bulan bicara yang sudah benar.
Ada beberapa faktor yang menjadi penghambat anak telat berbicara, antara lain karena orang tua yang membiarkan anak bermain gadget sehingga anak jarang berkomunikasi dengan dunia luar, terlalu sering anak dibiarkan bermain sendiri, menonton TV sendiri dan orang tua yang sering bertengkar sehingga jarang berkomunikasi dengan anak.
Anak yang terlambat bicara di tandai dengan berbagi hal yaitu di usia 2 tahun belum memiliki kosa kata, bicara belum sesuai dengan teman seusianya, kesulitan menyampaikan keinginan dengan bicara menghindar saat diminta menjawab secara verbal, menghindar jika diminta meniru bicara dan tertarik bermain bersama tapi enggan ikut bermain karena ada rasa takut.
Jika anak terlambat bicara , maka Konsultasikanlah ke tumbuh kembang anak seperti dokter anak, dokter THT, terapis wicara, dan psikolog atau psikiater anak dan menjalani terapi wicara.
Upaya apa yang bisa di lakukan dirumah. Komunikasi efektif dengan anak menggunakan 1 bahasa dalam komunikasi Stimulasi anak dengan cara bercerita, banyak berekspresi, bermain peran, ajak bergaul dan apresiasi melatih kekuatan otot-otot organ bicara dan pernafasan dengan latihan oral motor sederhana seperti meniup, menghisap dan menirukan gerakan organ bicara kita.