Katarak merupakan salah satu gangguan penglihatan yang umum terjadi pada lansia dan dapat menjadi penyebab kebutaan. Beruntung, apabila diatasi sejak dini, katarak dapat disembuhkan, sehingga penglihatan penderitanya dapat pulih.
Penyembuhan katarak hanya dapat dilakukan melalui operasi. Prosedurnya ringan dan aman, bahkan untuk lansia sekalipun. Sebelum menjalani operasi katarak, ada baiknya Anda memahami terlebih dahulu gambaran umum dari prosedur tersebut.
Pada penderita katarak, kemampuan melihat menjadi berkurang akibat dari lensa mata yang berubah menjadi buram. Operasi katarak adalah suatu prosedur yang dilakukan untuk mengangkat lensa mata alami yang buram tersebut, dan menggantinya dengan lensa mata buatan.
Lensa tersebut terbuat dari plastik. Lensa buatan yang permanen tidak memerlukan perawatan khusus, dan dapat mengembalikan kemampuan mata untuk melihat, atau bahkan meningkatkannya. Lensa buatan tersebut dinamakan Intra-Ocular Lens (IOL).
Operasi katarak tidak memerlukan rawat inap, dan umumnya dapat dilakukan dalam waktu kurang dari satu jam. Prosedur ini juga dapat dilakukan dengan bius lokal, sehingga Anda akan tetap terbangun saat operasi dilakukan.
Apabila katarak dialami di kedua mata, maka operasi akan dilakukan secara terpisah. Sehingga, mata pertama yang dioperasi dapat sembuh sebelum operasi kedua dilakukan.
Sebelum operasi dimulai, dokter akan mengukur mata agar lensa buatan yang diberikan dapat sesuai. Dokter juga akan menanyakan seputar obat-obatan yang Anda konsumsi, dan mungkin menyarankan untuk menghentikan penggunaannya sebelum operasi.
Dokter juga dapat meresepkan obat tetes mata untuk Anda gunakan sebelum operasi dilakukan. Obat-obatan tersebut dapat mencegah infeksi dan mengurangi pembengkakan saat maupun setelah operasi.
Pada hari operasi dilakukan, dokter akan menginstruksikan Anda untuk tidak makan selama setidaknya enam jam sebelum operasi. Setelah itu, operasi katarak akan mulai dilakukan dengan tahapan sebagai berikut:
Setelah operasi katarak, dokter akan meresepkan obat tetes mata untuk digunakan beberapa kali setiap hari, selama beberapa minggu. Anda juga perlu menggunakan pelindung mata saat tidur, selama satu minggu setelah operasi.
Untuk melindungi mata Anda dari sinar matahari dan cahaya lain yang terlalu terang, dokter akan memberikan Anda kacamata yang dikhususkan untuk digunakan pascaoperasi katarak. Selama masa penyembuhan, penglihatan Anda juga masih akan sedikit buram selama beberapa hari, atau beberapa minggu.
Anda juga akan dianjurkan untuk menghindari:
Bagi yang masih ragu, berkonsultasilah dengan dokter spesialis mata. Dokter akan menjelaskan lebih rinci mengenai risiko serta manfaat operasi katarak untuk Anda.