(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Bagaimana dan Kapan Gigi Anak Mulai Tumbuh?

Admin rsud | 14 Desember 2018 | 4326 kali

Masalah pertumbuhan gigi pada anak selalu saja menjadi pertanyaan bagi orang tua. Ada yang menanyakan anak saya kok giginya tidak tumbuh-tumbuh ya? Duluan mana tumbuhnya gigi atas atau yang bawah? Yuk, disimak! Sebenarnya dalam gusi bayi sebelum ia lahir, sudah ada benih atau tunas gigi yang sedang berkembang.

Biasanya pada bayi akan tumbuh dulu gigi susu (istilah kedokterannya, gigi desidua) baru kemudian pada usia 5-6 tahun tumbuh gigi permanen atau gigi tetap seperti dewasa. Setelah dewasa, ia tidak akan tumbuh gigi lainnya lagi. Gigi yang akan mulai keluar dari gusi akan berbentuk putih dari permukaan gusi. Memang, rata-rata gigi susu akan mulai muncul pada usia 5 bulan. Namun ada beberapa kasus yang memang muncul gigi pada 3 bulan, atau terlambat sampai usia 1 tahun, atau bahkan lahir dengan gigi susu yang sudah muncul. Hal ini masih termasuk normal.

Berikut adalah lini masa (timeline) dari pertumbuhan gigi anak dari gigi susu sampai gigi tetap: (Keterangan: jangka waktunya bisa lebih lambat atau lebih cepat 1-2 bulan dari rata-rata)

  • 5 bulan: Mulai terlihat penonjolan gigi (biasanya dua gigi seri tengah bawah)
  • 8 bulan: Kedua gigi seri tengah bawah selesai tumbuh
  • 10 bulan: Kedua gigi seri tengah atas selesai tumbuh
  • 11 bulan: Kedua gigi seri kedua bawah selesai tumbuh
  • 12 bulan: Kedua gigi seri kedua atas selesai tumbuh. Bila bayi Anda belum ada tumbuh gigi, periksakan ke dokter
  • 15 bulan: Keempat gigi geraham pertama selesai tumbuh
  • 18 bulan: Keempat gigi taring selesai tumbuh
  • 26 bulan: Keempat gigi geraham kedua selesai tumbuh
  • 2,5-3 tahun: Biasanya gigi susu sudah tumbuh lengkap, jumlah gigi 20 buah.
  • 6-7 tahun: Gigi susu mulai tanggal. Gigi tetap yang pertama kali muncul adalah gigi geraham pertama
  • 7-8 tahun: Gigi seri tetap tengah selesai
  • 8-9 tahun: Gigi seri tetap kedua selesai
  • 10-11 tahun: Gigi pra-graham (di antara gigi geraham dan gigi taring) tetap pertama dan kedua selesai
  • 11-12 tahun: Gigi taring tetap selesai
  • 12-13 tahun: Gigi geraham tetap kedua selesai
  • 17-22 tahun: Gigi geraham tetap ketiga (gigi bungsu) selesai. Gigi tetap selesai tumbuh, jumlah gigi 32 buah

Anak Saya Menangis Terus Saat Tumbuh Gigi Ya, pertumbuhan gigi adalah sesuatu yang kurang nyaman, pada anak bisa merasakan sedikit nyeri, dan hal ini normal. Gusi juga dapat tampak sedikit agak bengkak. Anak juga akan sering menggigit sesuatu, maka dari itu berikan mainan yang lembut dan sesuai umur dan perkembangannya. Untuk membantu menghilangkan rasa nyerinya, Anda bisa memberikan parasetamol sesuai dengan dosisnya. Jadi, semoga bermanfaat dan Sobat tidak ragu lagi ya soal pertumbuhan gigi si kecil.

by | Kesehatan Anak

Referensi

  • Kliegman et al. Chapter 8 The First Year. Nelson Textbook of Pediatrics 18th ed. 2007. Saunders Elsevier.
  • BabyCenter.com. Teething.