(0362) 22046
rsud@bulelengkab.go.id
Rumah Sakit Umum Daerah

Hari Hepatitis Sedunia 2023

Admin rsud | 28 Juli 2023 | 91 kali

Setiap tahunnya, pada tanggal 28 Juli, dunia memperingati Hari Hepatitis Sedunia untuk meningkatkan kesadaran mengenai penyakit hepatitis, serta mendorong tindakan pencegahan dan pengobatannya.

Hepatitis merupakan penyakit yang terjadi peradangan pada hati.
Penyakit ini dapat menular dalam kondisi tertentu di antaranya adalah menggunakan jarum yang sama dengan orang lain, transfusi darah, menggunakan sumber air yang terkontaminasi virus hepatitis, melakukan hubungan seksual tanpa pengaman, ataupun penularan dari seorang ibu kepada janin.

Tema Hari Hepatitis Sedunia 2023 ini adalah "One Life, One Liver" yang memiliki arti "Satu Kehidupan, Satu Hati". Pesan yang ingin disampaikan dengan diangkatnya tema ini adalah agar masyarakat lebih waspada terhadap hepatitis karena penyakit ini dapat menghancurkan satu nyawa dan satu hati yang dimiliki manusia.

Dengan bersatu dan mengambil tindakan kolektif, kita dapat memerangi hepatitis, mencegah penyakit yang mematikan ini menyebar lebih luas, dan memberikan harapan bagi jutaan orang di seluruh dunia yang hidup dengan penyakit ini.